Wednesday, November 16, 2011

Setiap Orang Itu Unik

Kita seperti kaca yang bermotif. Kita ikut bersinar dan berkilau saat sinar matahari menerpa kita.
ELISABETH KUBLER-ROSS


Sebagian besar dari kita sangant takut untuk menunjukan noda dalam kehidupan. Kita berusaha menyembunyikan bekas luka dan keriput dengan kosmetik, operasi plastik, dan obat-obatan.  Kita mencoba berbagai cara untuk menghapus noda, tetapi kenyataannya kita menyembunyikan sesuatu yang membuat kita unik, takut dianggap berbeda dan menjadi mencolok diantara yang lain. 

Mengapa kita menyembunyikan luka-luka itu saat tahu orang alin pun terluka? mengapa kita menyangkal sesuatu yang membuat kita unik? Guru saya adalah mereka yang tidak berusaha menyembunyikan noda, bekas luka, dan keriput. Mereka melangkah maju dan menjadi utuh sebagai manusia. Mereka tahu diri mereka yang seutuhnya, yang indah dan abadi.
Ketika saya bertemu dengan orang-orang yang unik karena noda kehidupan mereka, saya melihat sebuah karya seni. Ketika kita tidak bersembunyi dari cahaya yang menyinari kita maka semuanya tak ubahnya sebagai jendela kaca berwarna. Hanya melalui jendela itu, Tuhan bisa menyinari kita dengan rona yang indah.


Rahasia Kehidupan
Terjunlah ke dalam dunia dan bentuklah pelangi dengan cahaya yang dipantulkan oleh kehidupan anda!


                                                                                                                                                         Dr. Bernie Siegel



No comments:

Post a Comment